Bondowoso

Polres Bondowoso Bantu Korban APG Gunung Semeru

Diterbitkan

-

Polres Bondowoso Bantu Korban APG Gunung Semeru

Memontum Bondowoso – Polres Bondowoso memberikan bantuan kepada korban bencana alam awan panas guguran (APG) Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang. Bantuan untuk kebutuhan warga itu, diberangkatkan oleh tim logistik Polres Bondowoso bersama Bhayangkari, Rabu (08/12/2021).

Kapolres Bondowoso, AKBP Herman Priyanto, mengatakan bahwa bantuan tersebut merupakan hasil swadaya dari seluruh anggota. Bantuan terdiri atas beras, air mineral, minyak goreng, kecap manis dan mie instans.

“Bantuan merupakan swadaya anggota dan Bhayangkari,” kata mantan Kasat Sabhara Poltabes Surabaya ini.

Baca juga

Advertisement

Bantuan untuk korban bencana alam, lanjutnya, diberikan sebagai bentuk kepedulian terhadap saudara kita yang terkena musibah. “Mudah-mudahan bantuan ini bisa meringankan beban warga yang terdampak,” imbuh Kapolres.

Ditambahkannya, Polres Bondowoso selama bencana APG terjadi, tidak hanya memberikan bantuan logistik. Namun, sebelumnya juga memberikan bantuan tenaga personil untuk membantu proses evakuasi.

“Kami juga memberangkatkan tim ke lokasi bencana,” paparnya. (sam/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Trending

    Lewat ke baris perkakas