Bondowoso
Kapolres Bondowoso Turun Jalan Bagikan Masker dan Ingatkan Prokes
Memontum Bondowoso – Upaya pencegahan penyebaran Covid-19, terus ditingkatkan di wilayah Bondowoso. TNI-Polri dan Forkopimda, bersama-sama mengingatkan masyarakat Bondowoso agar terus mematuhi protokol kesehatan (Prokes).
Seperti sjumlah pengguna jalan yang melintas di depan Mako Polres Bondowoso, mendapatkan masker dari anggota Polri. Kegiatan pembagian masker ini, dipimpin langsung oleh Kapolres Bondowoso, AKBP Wimboko, Selasa (01/03/2022).
Tidak hanya membagikan masker, AKBP Wimboko yang didampingi oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, juga memberikan edukasi tentang pentingnya patuh Prokes. Sekaligus, pentingnya mematuhi aturan lalu lintas. “Kegiatan ini spontanitas. Tadi ketika bersama Forkopimda, tiba-tiba muncul ide untuk turun jalan mengingatkan masyarakat,” ujar AKBP Wimboko.
Baca juga :
- Rumah Sakit Tipe C Dua Lantai Bakal Berdiri di Bondowoso
- Webinar Literasi Digital di Bondowoso, Kemenkominfo Bahas Dasar Keamanan Akun Media Sosial
- Pj Bupati Bondowoso Tinjau Penyaluran Bantuan Pupuk NPK di Kelurahan Curahdami
- Pj Bupati Bondowoso Serahkan SK Perpanjangan Masa Jabatan 183 Kades
- Tinjau Penyaluran Bantuan AML, Pj Bupati Bondowoso Ingatkan Pungutan dan Manfaat
Mantan Kasat Intel Poltabes surabaya ini menambahkan, bahwa pihaknya akan terus mengingatkan masyarakat agar disiplin Prokes. Pasalnya, saat ini kasus konfirmasi positif Covid-19, kembali merangkak naik.
Oleh karena itu, dirinya mengimbau agar masyarakat tidak lengah dalam mematuhi Prokes. Masyarakat akan terus diingatkan agar bisa menekan penyebaran Covid-19, utamanya varian Omicron yang penularannya cukup cepat. “Agar masyarakat tidak lengah dan selalu waspada,” ujarnya.
AKBP Wimboko menuturkan, kegiatan ini bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Dalam rangka penegakan disiplin dalam penanganan Virus Corona di Bumi Kironggo ini. Dia berjanji ke depan, dalam berbagai kesempatan juga akan terus mengajak masyarakat untuk melaksanakan vaksin. “Vaksinasi harus terus digenjot, karena menjadi salah cara melawan Corona,” ujarnya. (zen/gie)