Pendidikan
Siswa MTs dan MAN Bondowoso Ikuti Porseni
Memontum.com Bondowoso – Sebanyak 67 siswa dari MTs dan MA di Bondowoso akan mengikuti Pekan Olah raga dan Seni (Porseni) .rencananya sejumlah siswa tersebut akan mengikuti berbagai perlombaan yakni cabor atletik ,lari lompat di madiun dan cabor yang dipertandingkan seperti Bola Volley dan Catur akan digelar di Ponorogo ,kegiatan tersebut akan berlangsung selama 4 hari.
Menurut Samson Hidayat ,ketua Panitia Porseni Kabupaten Bondowoso usai acara seremonial pelepasan siswa yang akan mengikuti Porseni di halaman kantor kementerian agama ,Senin 21 /10/ 2019 ,menyampaikan bahwa Siswa yang tergabung dalam kontingenBondowoso telah dilakukan seleksi terlebih dahulu melalui Porseni di tingkat Kabupaten Bondowoso.
“Kami laporkan bahwa kontingen ini berjumlah 98 orang, terdiri dari 31 official dan 67 peserta,”paparnya.
Kepala Kementerian Agama Bondowoso Sholikhul Kirom, menargetkan, kontingen Bondowoso bisa masuk 10 besar, pihaknya memohon dukungan dan doa seluruh pihak agar target bisa dicapai.
“Kami harapkan kalian semuanya bisa memahami situasi di sana. Jaga nama baik kalian sendiri, guru-guru, sekolah dan utamanya kabupaten ini, “harap Sholikhul Kirom.(dul/yan)