Bondowoso

Disiplinkan Prokes, Satgas Covid-19 Bondowoso Datangi Pusat Keramaian

Diterbitkan

-

Disiplinkan Prokes, Satgas Covid-19 Bondowoso Datangi Pusat Keramaian

Memontum Bondowoso – Persempit penyebaran Virus Corona, Satgas Covid-19 Bondowoso semakin mendisiplinkan masyarakat di area Fasilitas Umum (Fasum) dan pusat keramaian. Seperti Pasar Induk Bondowoso (PIB), Pasar Kecamatan, Pasar Hewan dan beberapa lokasi lainya.

Dalam pelaksanaan itu, disamping penegakan protokol kesehatan (Prokes), Satgas Covod-19, juga sosialisasi akan melakukan vaksinasi di seluruh pasar dari tanggal 5 Februari 2022 hingga 28 Maret 2022.

Sekretaris Satgas Covid-19 Bondowoso, Dadan Kurniawan, melalui Kabid Logistik, Rehabilitasi dan Kontruksi BPBD, Tugas Riski Bahana, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan instruksi Mendageri 06/2022 tentang PPKM Level 3, Level 2 dan Level 1 Corona Virus Disease 2019 di wilayah Jawa-Bali.

Ditambahkan, disamping itu menjalankan arahan Presiden RI sesuai dengan kriteria level situasi pandemi, asessment untuk melengkapi pelaksanaan PPKM dan mengoptimalkan Posko Penanganan Covid-19 di tingkat desa dan kelurahan.

Advertisement

Baca juga :

Hal itulah, yang menjadi dasar kegiatan Patroli Penegakan Prokes dan vaksinasi Cavid-19 di area pasar dan Car Free Day. Bahkan masing-masing OPD menugaskan lima anggotanya. “Bondowoso saat ini berada pada PPKM Level 2. Pada level ini, penerapan Prokes harus benar-benar dilakukan dengan maksimal untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 lebih masif,” ujar Tugas, Sabtu (05/02/2022).

Pantauan Memontum.com, Tim Satgas Covid-19 yang terdiri dari anggota BPBD, TNI, Polri, Dinas Kesehatan dan Satpol PP melakukan kegiatan di Pasar Tamanan Sabtu (05/02/2022). Petugas mewajibkan memakai masker dan menjaga jarak kepada seluruh pedagang dan pengunjung pasar. Sambil meminta masyarakat bersedia divaksin, baik dosis satu, dua maupun tiga.

“Kami juga melayani vaksinasi. Utamanya Manula (Manusia lanjut usia). Sebab, vaksinasi ditingkat ini masih cukup rendah. Juga membagi-bagikan masker dan menyemprotkan desinfektan,” jelasnya (zen/gie)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Trending

    Lewat ke baris perkakas